Patresia Sangga, Patresia RESPON PERTUMBUHAN BIBIT KOPI ARABIKA (Coffea arabica) VARIETAS CATUWAI TERHADAP PEMBERIAN ZAT PENGATUR TUMBUH EKSTRAK TAUGE. UKI Toraja Press.
Patresia Sangga.pdf
Restricted to Registered users only until 24 March 2022.
Download (1MB)
Abstract
ABSTRAK
Penelitian tentang Respon Pertumbuhan Bibit kopi Arabica (Coffea arabica) Varietas Catuwai terhadap Pemberian ZPT Ekstrak Tauge, di lakukan pada bulan Pebruari – Juni 2020 di perkebunan kopi arabika PT. Sulotco Jaya Abadi, Lembang Tiroan, Kecamatan Bittuang, Kabupaten Tana Toraja pada ketinggian 1400 m dpl dengan tipe iklim A (Scmidt dan Ferguson), penelitian bertujuan untuk mengetahui konsentrasi yang tepat terhadap pertumbuhan bibit kopi Arabica Varietas Catuwai.
Penelitian disusun menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan perlakuan factor tunggal yang terdiri atas 5 taraf perlakuan berupa konsentrasi E¬0 : tanpa perlakuan, E1 : 10 ml/l air, E2 :20 ml/l air , E3 : 30 ml/l air dan E4 : 40 ml/l air. Setiap perlakuan diulang 3 kali, serta pada setiap plot perlakuan terdapat 8 bibit tanaman (6 tanaman sampel dan 2 tanaman destruktif) sehingga terdapat 120 tanaman.
Hasil penelitian menunjukkan perlakuan yang terbaik pada konsentrasi 30 ml/l air khususnya pada komponen tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang dan Konsentrasi 20 ml/l air terhadap volume akar.
Kata Kunci : ZPT Ekstrak Tauge dan Bibit Kopi Arabica Catuai
Item Type: | Other |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agroteknologi |
Depositing User: | Yusuf L. Limbongan |
Date Deposited: | 21 Mar 2022 07:14 |
Last Modified: | 21 Mar 2022 07:14 |
URI: | http://repository.ukitoraja.ac.id/id/eprint/95 |